Saturday, January 27, 2007

HSU Kembangkan Kelapa Sawit

Rabu, 24 Januari 2007 00:46
LINTAS BANUA
AMUNTAI- Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Utara akan mengembangkan program komiditi perkebunan kelapa sawit dilahan rawa. Pengembangan akan diarahkan di Kecamatan Danau Panggang dan Amuntai Selatan, Desa Kayakah.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Pertambangan, Kehutanan dan Perkebunan HSU, Nurhadi Riswandi mengatakan, sementara ini, pihaknya masih mengembangkan tanaman percobaan kelapa sawit, di Desa Baringin Kecamatan Banjang kurang lebih 10 hektare, dan di Desa Tebing Hiring Amuntai Utara seluas 8 hektare.

Luas potensi lahan rawa Kabupaten HSU yang bisa di tanami sawit sekitar 52.000 hektare. Sudah ada investor yang akan melakukan kajian awal pengembangan sawit di lahan rawa.

Pengembangan komoditi lain, sebut Nurhadi, di antaranya tanaman nilam. Walau masih percobaan sekitar 2 hektare di Pulau Damar, warga diharapkan mengembangkan bahan baku pembuatan minyak nilam yang biasa digunakan untuk bahan kosmetik.ori

Copyright © 2003 Banjarmasin Post

No comments: